Desa Wlahar Wetan, 23 September 2024 – Pemerintah Desa Wlahar Wetan telah melaksanakan pembangunan jalan setapak di lingkungan pemukiman warga di wilayah RT.004 RW.002 . Jalan ini memiliki panjang 78 meter dan lebar 1,2 meter, dibangun menggunakan dana desa tahun anggaran 2024.

Kegiatan ini dikerjakan secara swakelola dengan tenaga kerja warga setempat, yang menunjukkan semangat dan partisipasi aktif dalam pembangunan desa. Pembangunan jalan setapak ini bertujuan untuk meningkatkan aksesibilitas di lingkungan pemukiman, mempermudah mobilitas warga, serta mendukung kegiatan ekonomi dan sosial di desa.

Ketua RT.004 RW.002, Bapak Slamet Sartono, mengungkapkan, “Dengan adanya jalan setapak ini, kami berharap mobilitas warga akan semakin lancar. Ini merupakan wujud upaya Pemerintah desa dalam memperbaiki infrastruktur desa dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.”

Dengan selesainya kegiatan ini, Desa Wlahar Wetan semakin siap untuk menghadapi tantangan di masa depan, serta meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakatnya. Diharapkan, pembangunan ini juga dapat menjadi inspirasi bagi desa-desa lain dalam melaksanakan program pembangunan berbasis masyarakat. (mb).