Desa Wlahar Wetan, Kalibagor – Semarak HUT RI ke-79 turut dirayakan oleh masyarakat Desa Wlahar Wetan melalui kegiatan lomba mewarnai yang diselenggarakan pada Minggu, 11 Agustus 2024. Kegiatan yang berlangsung di Balai Kemasyarakatan Desa ini diikuti antusias oleh anak-anak warga Desa Wlahar Wetan.

Acara yang diselenggarakan oleh Panitia Peringatan HUT RI ke-79 yang telah dibentuk oleh Pemerintah Desa Wlahar Wetan ini bertujuan untuk memeriahkan perayaan HUT RI ke-79 dan meningkatkan kreativitas serta antusiasme anak-anak desa. Tampak anak-anak mulai balita hingga usia 6 tahun berkumpul dengan semangat, memegang crayon untuk mewarnai gambar-gambar bertema kemerdekaan sementara para orang tua mengantar dan menunggu dengan sabar sampai dengan kegiatan usai.

“Anak-anak sangat antusias mengikuti lomba mewarnai ini. Mereka sangat bersemangat untuk menghasilkan karya terbaik,” ujar Sofa Mei Ika Sari, selaku ketua panitia.

Pemenang lomba akan mendapatkan hadiah menarik yang disediakan oleh Panitia. Tidak hanya itu, peserta juga akan mendapatkan piagam penghargaan sebagai bentuk apresiasi terhadap kreativitas anak-anak Desa Wlahar Wetan.

Warga desa sangat antusias menyambut kegiatan ini sebagai upaya untuk menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini kepada generasi penerus. Pemandangan anak-anak yang asyik mewarnai dan tertawa riang turut mewarnai semarak perayaan HUT RI ke-79 di Desa Wlahar Wetan.(mb)

LOMBA MEWARNAI